oleh

Idolakan Kapolres, Milenial Muna Bentuk Sahabat Agung Ramos Community

SUARA MERDEKA.ID – Puluhan ramaja Kabupaten Muna menamakan diri Sahabat Agung Ramos Community mendatangi Polres Muna. Kedatangan mereka untuk menyatakan dukungan sekaligus apresiasi terhadap idola mereka AKBP. Agung Ramos Paritongan Sinaga SSos SH MSi yang menjabat sebagai Kapolres Muna.

Di sela pertemuan dengan Kapolres Muna, Ketua Sahabat Agung Ramos Community, Oduks, menjelaskan bahwa komunitas ini dibentuk karena mereka merasa bangga dengan kinerja Agung Ramos Paritongan Sinaga. Ia menyebut Kapolres Muna adalah sosok yang selalu mengedepankan pendekatan persuasif dalam penegakan hukum di Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara. Kinerja inilah yang menginspirasi pemuda Muna untuk turut serta mensosialisasikan pentingnya mengerti hukum, terutama di kalangan milenial.

“Komunitas ini kami buat sebagai bentuk pembinaan kepada generasi muda. Khususnya kaum milinial yang tergabung dalam komunitas ini. Agar mereka bisa mengerti dan memahami arti daripada hukum,” kata Oduks di Mapolres Muna, Jumat (22/8/2019).

Baca Juga :  Inspektorat Polda Sultra Tinjau Posko Terpadu di Muna

Selain ingin berkenalan secara langsung, mereka juga berfoto bersama idola mereka, orang nomor satu di Polres Muna. Komunitas ini merasa sejak Agung Ramos Paritongan Sinaga menjabat sebagai Kapolres Muna, kawasan Muna menjadi lebih kondusif

“Komunitas yang kami namakan Sahabat Agung Ramos Community ini, adalah sebagai bentuk apresiasi kepada jajaran kepolisian Polres Muna, khususnya bapak Kapolres Muna. Karena selama beliau menjabat sebagai Kapolres Muna, keteduhan, kedamaian di setiap lingkungan begitu tercipta. Apalagi sebagai seorang Kapolres yang sering terlihat turun langsung berpatroli dan memberi pesan kamtibmas kepada masyarakat,” tegasnya.

Diakhir pertemuan, seluruh anggota komunitas ini mengucapkan banyak terima kasih atas kesediaan Kapolres Muna menyambut dan berfoto bersama. Mereka berjanji untuk selalu menjaga kantibmas, melawan hoax dan narkoba.

Idolakan Kapolres, Milenial Muna Bentuk Sahabat Agung Ramos Community
Kapolres Muna AKBP. Agung Ramos Paritongan Sinaga

Sementara itu Kapolres Muna mengapresiasi dan merasa terharu dengan dibentuknya Sahabat Agung Ramos Community ini. Ia tidak menyangka apa yang dilakukannya mendapat apresiasi yang sangat positif.

Baca Juga :  Musim Hujan, Banyuwangi Gelar Simulasi Penanggulangan Bencana Alam

“Terima kasih. Menjadi sebuah kebanggaan, dimana ada kelompok masyarakat yang ingin bersahabat dengan Agung Ramos. Yang ingin menjadi sahabat Kapolres Muna,” ujarnya.

Agung Ramos mengajak pemuda Muna yang lain untuk menganggap dirinya sebagai sahabat yang siap untuk bertukar fikiran. Ia juga berpesan kepada anak muda Muna untuk selalu menjaga ketertiban dan menjauhi hal-hal yang negatif.

“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih. Dan saya merasa bersyukur jika lebih banyak orang yang ingin bersahabat dengan Kapolres. Melalui kesempatan ini pula, saya berpesan kepada anak anak kita yang terlihat rata-rata berumur 17 tahun kebawah. Rajinlah belajar, dengarkan perkataan orang tua, jauhi narkoba. Jaga kamtibmas agar wilayah kita tetap kondusif,” harap Kapolres kepada kaum milenial. (MAC)

Loading...