SUARAMERDEKA.ID – Lagi Bupati Banyuwangi melakukan rotasi mutasi dan promosi sejumlah 26 pejabat eselon di lingkungan pemerintahan Kabupaten Banyuwangi dikukuhkan berdasarkan surat nomor 821.2/099/429.204/2023.
Sejumlah 26 pejabat eselon tersebut diantaranya Danang Hartanto, ST sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Perumahan dan Pemukiman (DPU CKPP)selaku Plt. Kepala dinas CKPP, jabatan baru Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kabupaten Banyuwangi.
I Komang Sudira Atmaja, S. Pt, M.Si., Sekretaris pada Dinas Pertanian dan Pangan jabatan baru kembali mengemban Sekretaris Dinas (Sekdin) pada Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya, Perumahan dan Pemukiman (DPU CKPP).
Ilham Juanda, S.P, Kepala Bidang (Kabid) Perkebunan dan Hortikultura pada Dinas Pertanian dan Pangan, naik satu tingkat, mengemban tugas baru sebagai Sekretaris Dinas (Sekdin) Pertanian dan Pangan.
H. M Luqman, S. Sos, MBA, MM., Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kabag Kesmas) mengemban jabatan baru sebagai Kepala Bagian Perencanaan dan Keuangan.
Yusdi Irawan, SE, M.Si Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan mutasi sebagai Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesmas).
Bibin Widiatmoko, S.STP., M.M., Camat Kabat dimutasi sebagai Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan.
Drs. Danisworo, Camat Banyuwangi mutasi Camat Rogojampi dan camat Rogojampi H. Hartono, S. Sos, M.Si., tukar kursi activitas sebagai Camat Banyuwangi.
Teddy Radiansyah, S. STP, Kabid Pemuda pada Dinas dan Olahraga mengemban tugas baru sebagai Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Kabat.
Dwi Sasongko, S. Sos, Sekretaris Kecamatan Kabat rotasi ke Sekretaris Kecamatan Giri.
Deddy Koerniawan, S.T, Teknik Pengairan Ahli Muda, Dinas Pekerjaan Umum Pengairan promosi sebagai Kabid Operasi dan Pemeliharaan, Dinas Pekerjaan Umum Pengairan.
Dra. Sujiati Andriani, S. Sos, M.M, Kabid Penagihan dan Pemeriksaan pada Badan Pendapatan Daerah menduduki kursi baru sebagai Kabid Tenaga Kerja, Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Perindustrian.
Inayatur Robbaniyah, S.IP, Kabid Pengelolaan Keuangan, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah rotasi sebagai Kabid Penagihan dan Pemeriksaan, Badan Pendapatan Daerah.
Ulfi Kurniawati, SE, Analisis Keuangan Pusat dan Daerah Ahli Muda RSUD Blambangan, kini menjabat Kabid Pengelolaan Keuangan, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.
Ida Larasati, SP, M.Si, Kabid Koperasi, Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan, rotasi sebagai Kabid Tanaman Pangan, Dinas Pertanian dan Pangan.
Agustinus Harsono, SE, M.Si, Kabid Anggaran, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah rotasi kursi barunya sebagai Kabid Koperasi, Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan.
Henri Januar Bayuangga, SE, Kasubbid Perencanaan Anggaran, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, promosi Kabid Anggaran, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.
Slamet Suryono, SE, Lurah Kalipuro, mutasi sebagai Lurah Singonegaran.
Achmad Saichu, SE, Lurah Singonegaran, menempati kursi barunya sebagai Lurah Kampung Mandar.
Bonari, Kasi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban Lurah Penganjuran, promosi sebagai Lurah Kalipuro.
Ali Murtadho, S. Sos, Sekretaris Kelurahan Klatak, promosi sebagai Lurah Klatak.
Susianah, S.Ag, Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Kesejahteraan Rakyat di Kelurahan Klatak, naik sebagai Sekretaris Kelurahan Lateng.
Yanuar Dika Prana Cendana, S. STP, Fungsional Umum Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, kini pejabat struktural sebagai Sekretaris Kelurahan Temanggungan.
Purwoko, S. AP, Fungsionalitas Umum Kecamatan Genteng, kini menduduki Kasubbag Perencanaan dan Keuangan Kecamatan Genteng.
Imam Basori, S. Sos, Kasubbag Perencanaan dan Keuangan Kecamatan Srono, kini menjabat Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Kesejahteraan Rakyat Kecamatan Srono.
Didik Supriyanto, SE., Fungsional Umum Kecamatan Srono, kini menjadi pejabat struktural sebagai Kasubbag Perencanaan dan Keuangan Kecamatan Srono.(BUT)