oleh

DanLanal Banyuwangi Sambut PangKostrad Tinjau Relokasi Yonif Raider 515

SUARAMERDEKA.ID – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Banyuwangi, Lantamal V, Koarmada II Letkol Laut (P) Joko Setiyono, S.E., M.Tr.Hanla menyambut kunjungan kerja Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal TNI EKo Margiyono, M.A., di Bandara Blimbingsari, Selasa (15/12/2020). Kedatangannya untuk meninjau relokasi Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad di Desa Pakistaji, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi

Kedatangan Pangkostrad didampingi Ketua Persit KCK PG Kostrad beserta Rombongan Makostrad, Asrena Kostrad, Brigjen TNI Moch. Luthfie Beta beserta Istri, Aslog Kaskostrad, Brigjen TNI Piek Budiyakto, beserta Istri, Kazi Kostrad, Kolonel (Czi) Galih S, Adc Pangkostrad, Adc Ibu Ketua Persit KCK PG Kostrad dalam rangka meninjau daerah Relokasi Batalyon Infantri ( Yonif ) Raider 515/UTY/9/2 Kostrad Desa Pakistaji, Kec. Kabat, di Bandara Blimbingsari, Selasa (15/12/2020).

Baca Juga :  Dharma Pertiwi Purwokerto Gelar Ceramah Perempuan Sadar Vagina

Adapun Pejabat Divisi Infanteri (Divif) 2 Kostrad Malang Jatim yang menyambut dan menjemput Pangkostrad beserta para pejabat Makostrad di Bandara Blimbingsari diantaranya Pangdivif 2 Kostrad beserta Istri, Waaslog Kasdivif 2 Kostrad.

Turut hadir pula dalam penyambutan Pangkostrad beserta para pejabat Makostrad, diantaranya, Komandan Lanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Joko Setiyono, S.E., M.Tr.Hanla., Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0825 Banyuwangi, Mayor (Inf) Herawady Karnawan, Danramil 0825/12 Rogojampi, Kapten (Inf) Misdari, Kapolsek Rogojampi Komisaris (Pol) Agung Setyo Budi S.H. EGM PT. Angkasa Pura II Cabang Banyuwangi Cin Asmoro, Manager of Airport Operation, Service, Mantanance PT. AP II, Suparman.

Selanjutnya Pangkostrad bergegas dari ruang VVIP Bandara Blimbingsari usai ramah tamah dengan Forkopimda dan Stake Holder Banyuwangi dengan menggunakan Kendaraan Dinas Nodis TNI AD 1 – 01 menuju relokasi Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad di Desa Pakistaji, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi dengan iring-iringan 1 Unit Kendaraan LC, 1 Unit Alphard, 1 Unit Bus Hino Divif 2 Kostrad untuk Rombongan, 1 Unit Kendaraan Innova untuk barang-barang dengan pengawalan dari Denpom Divisi 2 Kostrad.

Baca Juga :  Menteri PUPR Targetkan Prasarana Pendukung PON XX Selesai Akhir Juli

Usai meninjau daerah Relokasi Yonif Raider 515/UTY/9/2 Kostrad Banyuwangi, Pangkostrad beserta rombongan dengan menggunakan kendaraan darat menuju Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad Jember dengan didampingi para Pejabat Mako Divisi Infanteri 2 Kostrad Malang.

Adapun yang mendampingi Kunjungan Kerja Pangkostrad ke Satuan jajaran Divisi Infanteri 2 Kostrad Malang yakni Pangdivif 2 Kostrad beserta Istri, Asrena Divif 2 Kostrad beserta Istri, Asintel Kasdivif 2 Kostrad beserta Istri, Aspers Kasdivif 2 Kostrad Beserta Istri, Waaslog Kasdivif 2 Kostrad, Kasmin Pangdivif 2 Kostrad, Adc Pangdivif 2 Kostrad, Penerangan Divif 2 Kostrad. (BUT)

Loading...