oleh

Historis Budaya Tari Adat Seblang Bakungan Diadakan Setiap Tahun Selama 4 Hari

SUARAMERDEKA.ID – Historis budaya Tari Seblang Bakungan yang berjalan turun temurun, sejak puluhan tahun silam, masyarakat Kelurahan Bakungan, kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi telah menggelar ritual adat Seblang selama empat hari mulai Kamis hingga Minggu (20 – 23/6/2024).

Ruas jalan raya utama kelurahan Bakungan ditutup, sehubungan adanya ritual adat bersih desa Kelurahan Bakungan hingga pelaksanaan tari Seblang Bakungan selesai.

Jalan yang di tutup sementara merupakan ruas jalan Ruas utama Kelurahan Bakungan, merupakan salah satu jalan menuju ke Stasiun Karang Asem, kini menjadi stasiun Kota Banyuwangi.

Dalam selama giat ritual adat Tari Seblang Bakungan berlangsung, calon penumpang naik kereta api dan penumpang yang turun (datang) dari kereta api diimbau untuk melalui jalan alternatif lain.

Baca Juga :  Ketua TP-PKK Aceh Tengah Tinjau Desa Gammawar

Bagi calon penumpang dan masyarakat Banyuwangi yang akan menuju Stasiun Banyuwangi Kota, jalan alternatif bisa melalui Jalan Brawijaya menuju perempatan Cungking, menuju arah jalan Cokroaminoto,

Kemudian, berbelok ke arah barat melalui Jalan HOS Cokroaminoto, Jalan Widuri, jalan Widuri terus jalan Kuntulan untuk menuju ke Stasiun Banyuwangi Kota.

Historis Tari Seblang Bakungan terkait dengan peralihan jalan alternatif ini lebih dulu ritual tari Seblang Bakungan yang puluhan tahun silam selalu diadakan oleh masyarakat adat Bakungan, sedang Jalaur kereta api dan stasiun Karang Asem, sekarang jadi stasiun Banyuwangi kota, baru ada sejak tahun 1986, sebelumnya stasiun akhir kereta api berada di stasiun Kota di kelurahan Karang Rejo.(BUT).

Baca Juga :  EF Murid MI di Banyuwangi Ditemukan Meninggal Faktor Bunuh Diri
Loading...