oleh

Roadshow Tari Gandrung Sambangi Beberapa Kota di Jawa Timur

SUARAMERDEKA.ID – Bertepatan dengan Hari Jadi Banyuwangi (Harjaba) ke 250 tahun, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banyuwangi gelar road show tari Gandrung ke beberapa daerah di Jawa Timur, (19-20 Desember 2021).

Bertujuan untuk memperkenalkan budaya Banyuwangi khususnya tari Gandrung ke daerah – daerah yang dikunjungi, diantaranya Kabupaten Lumajang, Kota Pasuruan, Kabupaten Malang, dan Kota Batu.

Kedatangan para penari Gandrung disambut baik dengan antusias masyarakat setempat serta berbagai atraksi kesenian khas. Seperti di Kabupaten Lumajang dengan tari topeng getak kaliwungu, Kota Malang dengan tari topeng bapang, dan Kota Batu dengan tari kumbang.

Kegiatan road show kali ini mengirimkan Sanggar Tari Lang-lang Buana sebagai delegasi. Melibatkan 30 penari Gandrung dari kalangan sekolah dasar, SMP, dan SMA.

Baca Juga :  Truk Diduga Rem Blong Saat Turuni Fly Over Kretek, 4 Orang Meninggal

“Kami bersyukur pelaku seni di Banyuwangi terus mendapat kesempatan tampil di publik nasional. Ini membuktikan melalui seni semua dapat berkolaborasi dan dapat menciptakan perputaran roda ekonomi.” tutur Sabar, ketua sanggar tari Lang-lang Buana.

Sementara ditempat terpisah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Banyuwangi, M. Y. Bramuda merasa bangga karena tari Gandrung bisa tampil dan diterima masyarakat luar Banyuwangi.

“Ini merupakan sebuah apresiasi terhadap seni budaya Gandrung. Semoga kedepan tiap daerah bisa saling berkolaborasi menampilkan keseniannya, sehingga seni budaya yang dimiliki tidak hanya populer didaerah asalnya saja, namun juga digandrungi diseluruh Indonesia bahkan Dunia.” kata Bramuda,dengan singkat.(BUT).

Loading...