oleh

PPK Lakukan Sortir Lipat Surat Suara di Gudang Logistik KPU Brebes

SUARAMERDEKA – Panitia Pemilihan Kecamatan ( PPK ) Bantarkawung dan Panitia Pemungutan Suara ( PPS ) se-Kecamatan menyortir dan lipat surat suara pada Pemilu 2019. Proses ini dilakukan di Gudang Logistik KPU Brebes Jawa Tengah yang dialihkan di tingkat Kecamatan masing-masing Sabtu (9/3/2019)

Ketua PPK Bantarkawung Drs.Amin Mustaqim mengatakan proses Gudang Logistik KPU Brebes untuk Pemilu 2019 ini nantinya di alihkan di tingkat Kecamatan masing-masing. Untuk penyimpanan Kotak suara dan sortir serta pelipatan pun sama.

“Setelah sebelumnya 4 hari yang lalu, Selasa, (5/3/2019) kami PPK Bantarkawung menerima surat suara. Sebanyak 77.440 x 5 surat suara sesuai DPT dengan tambahan 2% nya,” kata Amin Mustaqim.

Adapun untuk sortir dan lipat surat suara, dilakukan dengan tenggat waktu 10 hari untuk 5 jenis surat suara. Dengan tenaga sortir dan pelipatanya mengerahkan dari panitia Pemungutan Suara ( PPS ) masing masing desa.

“Dengan waktu 10 hari, maka kami akan bekerja semaksimal mungkin. Dimulai dari pukul 08:00 WIB sampai dengan pukul 22:00 WIB,” jelas Amin Mustaqim.

Baca Juga :  Sekolah Inklusi, Sarana Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus

Sortir lipat surat suara dimulai dari surat suara Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten. Dan dalam proses Sortir lipat mendapatkan pengamanan, pengawasan dari pihak TNI, Polri dan Panwaslu.

Proses sortir iipat ini juga pernah dilaksanakan di tingkat PPK pada pemilu 2004. Dan sekarang pemilu 2019 serta untuk kali ini dilaksanakan secara serentak se Kabupaten Brebes. (RMT)

Loading...