oleh

Bakamla Zona Maritim Timur Temukan Korban Tenggelam di Pantai Akipai

SUARAMERDEKA.ID – Tim SAR gabungan dibantu oleh masyarakat sekitar berhasil menemukan korban yang tenggelam di pantai Akipai Desa Wainuru, Kecamatan Salahutu, Maluku Tengah. Sebelumnya bahwa ada anak kecil dikabarkan tenggelam saat bermain di Pantai Akipai bersama saudaranya.

Mendapat informasi tersebut Kantor SAR Ambon berkoordinasi dengan instansi setempat untuk melakukan pencarian anak yang hilang tersebut. Bakamla Zona Maritim Timur mengirimkan unsur KN Ular Laut dan RHIB untuk membantu Tim SAR dalam pencarian.

Unsur yang terlibat dalam pencarian antara lain Kantor SAR Ambon, Bakamla RI, Polairud, TNI AL, Koramil, relawan, serta masyarakat sekitar.

Bakamla Zona Maritim Timur Temukan Korban Tenggelam di Pantai Akipai

Di Hari kedua pencarian, Tim SAR Gabungan dan warga sekitar membuahkan hasil. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya korban langsung dibawa ke rumah duka. Keluarga sudah mengikhlaskan dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Tim SAR Gabungan serta masyarakat yang sudah membantu dalam pencarian selama 2 Hari ini. Korban bernama Magfiroh usia 4 tahun jenis kelamin perempuan, berasal dari desa Liang, Kec. Salahutu, Maluku Tengah.

Baca Juga :  Gus Jazil: Tiga Hal Ini Kunci Sukses PPKM Darurat Covid-19

“Turut berduka cita yang mendalam kepada keluarga korban dan juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk lebih berhati hati dalam melakukan kegiatan di laut, baik itu di pantai maupun di laut lepas karena kondisi sekarang cuaca sedang gelombang tinggi di sertai hujan dan angin kencang,” kata Kepala Kantor Zona Maritim Timur Laksamana Pertama Arif Sumartono, S.Sos., M.Si. (SMS)

Loading...