oleh

Bupati Ipuk Lakukan Mutasi dan Rotasi Pejabat Eselon di Lingkungan Pemkab Banyuwangi

SUARAMERDEKA.ID – Lagi, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani lakukan Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan pada mutasi dan rotasi Pejabat Eselon IV, III dan II di lingkungan Pemkab Banyuwangi di Ruang Rapat Rempeg Jogopati, Jumat (23/2/2024).

Sebelum melakukan pelantikan, Bupati Ipuk bersama tim Baperjakat dalam memutuskan penempatan posisi jabatan pihaknya melihat dedikasi, integritas, loyalitas kepada pimpinan, prestasi dan beberapa indikator lain dalam melaksanakan jabatan sebelumnya.

“Iya, saya dan tim baperjakat bersama Sekda ingin menempatkan pada tempat yang benar “The Right Man The Rigth Place”. Jadi bukan menempatkan bapak/ibu semua berdasarkan atas dasar “like and dislike”.” kata Bupati Ipuk dalam sambutanya.

Lanjut Bupati Ipuk, mengatakan tugas dimanapun pada dasarnya sama karena dihadapkan pada tugas pokok fungsi (Tupoksi) yang tidak mudah. Sehingga semakin tinggi jabatan otomatis semakin berat.

Baca Juga :  Jelang HUT Ke-76 Bhayangkara Tahun 2022 Polresta Banyuwangi Adakan Giat Donor Darah

Inovasi dan kreatifitas dibutuhkan dalam mengemban amanat ditempat tugas yang baru yang endingnya adalah meningkatnya kesejahteraan rakyat.” kata Bupati Ipuk lagi

Adapun beberapa pejabat eselon II B, di lingkungan Pemkab Banyuwangi yang mendapatkan jabatan baru antaranya, Alief R. Kartiono sebelumnya Kepala Dinas Perikanan menempati jabatan baru Sekretaris Dewan (Sekwan) DPDR Banyuwangi. M. Yanuarto Bramuda Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, mengemban jabatan baru Asisten Pemerintahan dan Kesra di sekretariat Pemkab Banyuwangi.

Eselon II B lainya H. Arief Setiawan, kembali mengemban jabatan lamanya sebagai Kepala Dinas Pertanian dan Pangan kabupaten Banyuwangi. Abdul Aziz Hamidi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga rotasi tugas di Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Pemkab Banyuwangi.

Baca Juga :  Ketua Partai Demokrat Banyuwangi Marah, Marak Anggota KPPS Berpose Dua Jari di Lokasi TPS

Kemudian untuk pejabat eselon III B, yang mutasi dan rotasi diantaranya, I Komang Sudira menjabat Sekretaris pada Dinas Perhubungan Banyuwangi. Ali Ruchi yang sebelumnya menjabat Sekretaris pada Dinas Sosial PP dan KB menempati jabatan Sekretaris pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan kabupaten Banyuwangi.

Selain beberapa pejabat di atas Bupati Banyuwangi juga melantik pejabat eselon III A, camat dan eselon III B, Kepala Bidang serta eselon IV, lurah, Kasi – kasi di SKPD di lingkungan Pemkab Banyuwangi. (BUT).

Loading...