oleh

Michael EH: Diharapkan Program Pemkab Banyuwangi Mengutamakan Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat

SUARAMERDEKA.ID – Sebelum Paripurna, Selasa 16 Agustus 2022 dengan agenda Paripurna istimewa mendengarkan Pidato Presiden RI dalam rangka Kemerdekaan RI ke- 77, Wakil Ketua DRPD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto, SH menyampaikan, sebagai Wakil Ketua DPRD bersama Pimpinan DPRD, mulai Ketua DPRD, I Made Cahyana Negara, Wakil Ketua Ruliyono dan Wakil Ketua M. Ali Mahrus, saling komunikasi, koordinasi, terkait tugas pokok DPRD Banyuwangi.

Wakil Ketua DPRD Michael Edy Hariyanto dari Fraksi Partai Demokrat menambahkan, sebagai Legeslatif mendukung Eksekutif dalam hal ini program-program Pemerintah Kabupaten Banyuwangi.

” Sudah ada perencanaan pembangunan (RPJMD) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, dan perencanaan (APBD) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah, sebagai Anggota DPRD mendukung kebijakan Bupati Banyuwangi, utamanya di sektor Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat,” ucap Michael, dengan singkat.(BUT).

Baca Juga :  Wayangan, Pembukaan P5 SMK Negeri 1 Banyuwangi Dihadiri Sinden Asli Hongaria
Loading...