oleh

Jembatan Bumiwonorejo Siap Difungsikan Sebelum Natal

SUARAMERDEKA – Rehabilitasi Jembatan Bumiwonorejo terhitung tanggal kontrak kerja 26 september 2018. Tender rehabilitasi jembatan ini dimenangkan oleh kontraktor PT Fajar Papua Tengah. Saat ini progresnya sudah separuh dari waktu kontrak.

“Kami tinggal menunggu balok Gilder beton untuk menopang di bagian portal. Rencana tiba di Nabire tanggal 27 november 2018, langsung di pasang untuk menopang rangka baja jembatan Bumiwonorejo. Sehingga bisa cepat selesai,” kata Kepala Satker PJN Wilayah VII Nabire Yanto Sirait, Kamis (22 /11/2018) di Nabire.

Lanjut Yanto, target selesai jembatan ini pada minggu ketiga bulan Desember. Walaupun kontraknya berakhir 31 desember 2018. Pihak kontraktor juga sudah berusaha kerja siang malam untuk menyelesaikannya sesuai jadwal. Saat ini tinggal menunggu portal balok baja untuk di pasang di kedua tiang yang sudah di Cor. Sehingga jembatan bisa didirikan dengan sempurna.

Baca Juga :  Komando Tim Relawan BTI Siap Tanggung Biaya Carter Mobil Wartawan

Kepada Yanto, suaramerdeka.id mengkonfirmasi statemen dari salah satu karyawan PT Fajar Papua Tengah. Dikatakan, kalau wartawan ada yang mau mengambil gambar pekerjaan jembatan Bumiwonorejo harus meminta ijin kepada pihak satker terlebih dahulu.

“Itu kebijakan pihak kontraktor  aja. Karena mungkin mereka merasa terganggu. Karena masih fokus dengan pekerjaan,” ucap Kasatker.

Yangto menambahkan, kontrak kerja jembatan Bumiwonorejo akan berakhir pada 31 Desember  2018. Apapun yang terjadi, harus rampung sesuai dengan kontrak kerja. Yanto juga tidak menolak apabila ada instansi lain yang berusaha membantu agar rehabilitasi jembatan Bumiwonorejo cepat selesai, demi kepentingan bersama.

“Nanti kita lihat kedepan kalau memang ada pihak instansi lain yang mau membantu kami untuk mengamankan konstruksi kami, itu jauh lebih baik. Kalau secara  desain, kami pasti amankan semua sampai jembatan Bumiwonorejo selesai,” imbuh Kasatker.

Baca Juga :  Para Pembalap Dunia Pakai Sarung dan Kopiah di Tour de Banyuwangi Ijen

Kepala Satker PJN Wilayah VII Nabire ini menghimbau kepada masyarakat agar bersabar. Yanto meminta kepada masyarakat untuk berdoa bersama, sebelum natal jembatan Bumiwonorejo bisa selesai  aman. Sehingga bisa di gunakan masyaraka untuk mempermudah arus lalu lintas. Pihak Satker Nabire optimis bahwa target akan diselesaikan sebelum hari raya Natal. (JFS)

Loading...